23/09/10

Simpang 5


Simpang 5...yah, postingan pertama pada blog ini adalah Simpang 5 karena kebetulan tiap minggu pagi kami sekeluarga selalu hadir di Simpang 5. Kami refreshing di Simpang 5. Selain tempatnya dekat dari rumah kegiatan Sabtu Sore dan Minggu Pagi di Simpang 5 ini layaknya pasar malam. Komplit deh pokoknya. Dari permainan anak-anak dari Odong-Odong, Mobil Tenaga Aki, Kereta-an, Bell Bounce, Kolam Pancing Mini dan masih banyak lainnya ada disini. Selain itu berbagai jenis barang2 yang di jual dari aksesoris HP, Tas, Baju, Ikat Pinggang, Tanaman Hias, baju bekas, ...ada disini. Komplit deh pokoknya.

Lha kalo masalah makanan gimana?..Gak usah khawatir, penjual makanan juga banyak. Dari Tahu Gimbal, Soto Ayam, Bubur Ayam Khas Semarang, Bakso, Mie Ayam, Lumpia, Nasi Pecel, Sate Ayam..dan masih banyak lainya tumplek blek setiap Malem Minggu dan hari Minggu-nya.

Yang paling asyik itu kalau malam Minggu, jam 21.00 keatas (tidak terlalu ramai pengunjung) makan Soto yang ada di tengah lapangan Simpang 5. Udah kenyang, coba deh tiduran (ada tikar yang disediakan tukang Soto) lalu pandangi langit hitam yang cerah dimana bertabur bintang gemerlapan...begitu tenang dan damai. Namun disaat yang bersamaan, dengarkanlah kebisingan di sekitar kita...wuiiiih...incredible.

Tapi buat yang belum pernah tau Simpang 5 pasti rada2 penasaran ya kira2 Simpang 5 itu apa sih?.
Simpang 5 adalah sebuah alun2 besar berbentuk sedikit oval di Semarang. Dikatakan Simpang 5 karena alun2 tersebut memiliki 5 cabang jalan besar. Yaitu Jl. Gajah Mada, Jl. Pandanaran, Jl. Pahlawan, Jl. Ahmad Yani, Jl. A.Dahlan. Ditengah Alun2 adalah lapangan besar dimana lapangan ini adalah multifungsi. Bisa digunakan untuk Upacara Kenegaraan seperti Upacara Peringatan Hari Kemerdekaan 17 Agustust, Biasa dipakai untuk acara konser musik seperti KARNAVAL SCTV dan kalau hari biasa selalu dipakai oleh penduduk sekitar untuk bermain bola di sore hari. (saya sendiri paling suka ajak anak yang baru berumur 4 tahun bermain sepak bola di sore hari disini). Buat yang tidak ingin lepas dari Sholat 5 waktu sambil berjalan2, di kawasan ini juga ada Masjid Besar Baiturrahman. Dan buat yang suka jeng-jeng ke Mall / Nonton Film di Bioskop...kita bisa mampir ke CitraLand Mall, Matahari, E-Plaza...dimana bangunan Mall-mall tersebut mengelilingi alun2 Simpang 5.

Kalo pengen beli oleh2 semacam Bandeng Presto atau Lumpia atau Wingko Babat gimana?. Wah gampang banget, Dari Simpang 5 menuju jalan Pandaran aja. Karena pusat oleh2 Jajanan di Semarang terletak di Jalan Pandanaran. Jadi dari Simpang 5, cari jalan Pandanaran menuju Tugu Muda dan Lawang Sewu (Jalanannya lurus, gak belok2 jadi gak mummetz).

Lha kalo dari Tugu Muda atau Lawang sewu mau ke Simpang 5 gimana?...ya kebalikannya dari keterangan diatas dong. hehehe...dari Tugu Muda cari Jalan Pandanaran menuju simpang 5.

Jadi kalo ke Semarang, jangan lupa Malam Minggu dan Minggu pagi sowan / mampir Simpang 5 ya. Siapa tau kita bisa ketemu. Piss deh....

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terimakasih telah mengunjungi Blog saya. Mohon kritik dan sarannya yang membangun. Semoga Sukses selalu